5 Destinasi Wisata Super Prioritas Indonesia

Likupang - Wisata Super Prioritas Indonesia

Sebagai negara dengan ragam destinasi wisatanya yang menarik, Indonesia melalui pemerintah telah mencanangkan lima destinasi wisata super prioritas Indonesia yang selanjutnya bakal dikembangkan mulai tahun 2020. 5 destinasi wisata super prioritas Indonesia tersebut, akan menjadi salah kawasan yang paling direkomendasikan terutama turis mancanegara.

Sebagaimana pembahasan dalam Rapat Terbatas Pengembangan Destinasi Wisata Prioritas, sejumlah kawasan telah ditetapkan sebagai wisata prioritas dalam negeri. Kelimanya adalah Likupang di Minahasa Utara Sulawesi Utara, Mandalika Nusa Tenggara Barat, Candi Borobudur di Magelang, Danau Toba Sumatera Utara serta Labuan Bajo di Nusa Tenggara Timur.

Destinasi wisata super prioritas ini sendiri masuk dalam program 10 Bali Baru yang selanjutnya dicanangkan oleh presiden selama masa pemerintahannya. Anggaran pengembangannya pun terbilang besar yakni mencapai 9 triliun rupiah, dengan alokasi awal 2 triliun dan tambahan anggaran sebesar 6 triliun.

5 Destinasi Wisata Super Prioritas Indonesia

Lima destinasi wisata ini pada dasarnya telah memiliki pamor besar di kalangan para pelancong. Daya tarik serta kekayaan alam itulah yang membuat pemerintah memutuskan untuk menetapkannya sebagai kawasan super prioritas.

1. Danau Toba, Sumatra Utara

Danau Toba - Wisata Super Prioritas Indonesia
foto: instagram.com/kenny_wd

Keindahan Danau Toba, Sumatra Utara telah lama memikat banyak wisatawan tak hanya domestik, tapi juga internasional. Wisata ini sendiri merupakan danau alami terbesar di Indonesia sekaligus menjadi danau vulkanik terbesar yang ada di dunia.

Letaknya berada di Kaldera Gunung Berapi Super yang memiliki panjang hingga 100 kilometer, lebar 30 meter serta kedalaman hingga 1600 meter. Selain itu, Danau Toba juga berada di tengah Pulau Sumatra Utara yang memiliki ketinggian hingga 900 meter.

Sejauh ini demi terwujudnya wisata super prioritas Indonesia, Danau Toba bakal mengalami perbaikan terutama pada aspek fasilitas, hotel, tempat ibadah hingga aksesibilitas yang memadai. Termasuk pada kendaraan-kendaraan yang mengantar keliling Danau Toba. Tak hanya soal fasilitas, Danau Toba juga akan dikembangkan dengan tujuan memperkuat tujuh etnis yang melingkari sepanjang danau.

2. Borobudur, Jawa Tengah

Borobudur - Wisata Super Prioritas Indonesia
foto: instagram.com/felgra_photography

Sebagai salah satu destinasi wisata Indonesia yang paling mendunia, Candi Borobudur tentu tak terlewat dari daftar wisata super prioritas di Indonesia. Kawasan wisata religi di Magelang, Jawa Tengah sekaligus sebagai situs warisan dunia. Candi berbentuk stupa ini, mulanya didirikan oleh penganut Agama Buddha Mahayana di era 800-an, saat masa pemerintahan Wangsa Syailendra.

Letaknya, juga berada sekitar 100 km di sebelah barat daya Semarang, 86 km di sebelah barat Surakarta serta 40 km sebelah barat laut Yogyakarta. Hingga saat ini, Borobudur masih digunakan sebagai tempat ziarah keagamaan yang rutin digelar tiap tahunnya oleh Umat Buddha setempat.

Ziarah ini, mendatangkan Umat Buddha dari seluruh Indonesia bahkan mancanegara yang kemudian berkumpul guna memperingati Trisuci Waisak. Pada sistem pariwisatanya sendiri, Borobudur merupakan objek wisata tunggal Indonesia yang paling banyak dikunjungi oleh pelancong domestik juga internasional.

Jelang penetapan resminya sebagai wisata super prioritas Indonesia sendiri, Pemerintah Candi Borobudur dalam hal ini telah mempromosikan kawasan dengan anggaran khusus termasuk untuk meningkatkan kebersihan.

Tak hanya itu, promosi kunjungan juga terus mengupayakan untuk memikat pasar internasional melalui berbagai even luar negeri macam Borobudur Maraton. Selain di Borobudur, Jawa Tengah juga terus berupaya untuk mengembangkan destinasi wisata di kawasan lainnya macam Sangiran, Dieng hingga Nusa Kambangan.

3. Mandalika, NTB

Mandalika - Wisata Super Prioritas Indonesia
foto: instagram.com/indotravelpedia

Berikutnya ada Mandalika yang baru saja ditetapkan sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) oleh Pemerintah di Indonesia. Melalui kawasan seluas 1,036 hektar yang menghadap ke Samudera Hindia juga sekaligus mampu mengangkat bidang pariwisata di Nusa Tenggara Barat.

Pesona pantai Mandalika adalah yang terbaik, angin pantai yang sejuk dengan pemandangan pesisir menawan. Kalian bisa menyewa resort di kawasan tersebut untuk acara keluarga atau bulan madu dengan pasangan. Di belakang pantai, terdapat bukit hijau dan ratusan pohon besar dan megah. Suasana ini akan mengingatkan kalian dengan nuansa Nusa Dua Bali.

Sederhananya, Mandalika adalah lokasi wisata yang tepat bagi kalian yang memilih berlibur dengan tema alam dan tempat terbuka. Terdapat banyak wilayah yang juga membantu kalian mengenal lebih dalam tentang budaya Lombok. Asal muasal nama Mandalika sendiri berasal dari putri cantik dari Suku Sasak.

Untuk aktivitas liburan, kalian juga bisa memilih menjelajah kawasan pantai pesisir mulai dari Tanjung Seger, Aan, Gerupuk hingga Serenting, Kondisi pantai sendiri terbilang aman untuk melakukan pelbagai aktivitas di sepanjang pantai tersebut.

Potensi wisata di Mandalika sendiri sangat menjanjikan meski belum cukup banyak orang yang mengenal kawasan ini. Termasuk pesona pantai juga pemandangan alam dan lautnya yang memukau.

Pemerintah terkait, dalam hal ini akan mengembangkan Mandalika termasuk segala pembangunan dan pengadaan fasilitasnya. Misal saja restoran, hotel hingga rumah sakit yang memadai. Pemerintah setempat juga berupaya untuk melindungi kawasan NTB, terlebih karena kawasan ini termasuk rawan bencana.

4. Labuan Bajo, NTT

Labuan Bajo - Wisata Super Prioritas Indonesia
foto: instagram.com/travelbuddies_id

Masih dari kawasan Timur Indonesia, Labuang Bajo nampaknya tak bisa dilewatkan . Kawasan ini sendiri menyimpan kekayaan alam yang luar biasa. Garis pantai menawan, lanskap alam menarik hingga panorama yang memukau. Labuang Bajo adalah kawasan wisata yang sangat menarik bagi kalian untuk menghabiskan libur panjang dengan orang terdekat.

Di Labuang Bajo, kalian wajib untuk menyambangi Pulau Komodo sebagai salah satu keajaiban dunia yang dikenal hingga saat ini. Kawasan ini sendiri dikenal menyajikan pemandangan yang eksotis khas Timur Indonesia, termasuk spesies hewan yang hidup di dalamnya.

Kalian bisa menikmati liburan dengan mengamati hewan endemik seperti cara hidup, makan hingga interaksinya dengan lingkungan. Wisata edukasi adalah nilai tambah yang bisa kalian dapatkan saat berlibur di tempat ini.

Mengusul kebijakan pemerintah untuk memasukkan Labuang Bajo sebagai destinasi wisata super prioritas Indonesia, pemerintah setempat juga terus melakukan promosi termasuk dengan mengembangkan akses penerbangan dalam dan luar negeri. Selain itu, ditetapkan pula dengan wisata halal yang akan membantu meningkatkan kunjungan wisata Muslim.

5. Likupang, Sulawesi Utara

Likupang - Wisata Super Prioritas Indonesia
foto: instagram.com/manadocommunity

Terakhir adalah Likupang yang terletak di Provinsi Sulawesi Utara, sebuah kawasan ekonomi khusus untuk pariwisata yang dikembangkan. Pemerintah pusat sendiri saat ini fokus untuk memasukkan Likupang sebagai destinasi wisata super prioritas.

Mulanya, banyak yang menyangka jika Likupang merupakan kawasan di Nusa Tenggara Timur. Padahal, Likupang berada tepat di kawasan paling utara Minahasa dengan luas sekitar 200 hektar. Destinasi wisata ini juga dikenali sebagai daerah pesisir pantai dan berpasir putih.

Menyambut penetapannya sebagai kawasan wisata super prioritas, pemerintah setempat turut mengembangkan kawasan di pelbagai sektor seperti hotel, restoran serta pelbagai fasilitas pendukung lainnya. Misal juga, pada penerbangan internasional yang mengantarkan para wisatawan.

Itulah 5 destinasi wisata super prioritas Indonesia yang wajib kalian kunjungi. Selain kelima rekomendasi tersebut, terdapat banyak kawasan wisata Indonesia cukup menjanjikan untuk dikunjungi berdasarkan biaya serta lingkungan diinginkan.

Avatar for Setapak Langkah
Setapak Langkah Portal setapak langkah lahir untuk mengajak semua orang menikmati keindahan bumi pertiwi. Mulai dari Wisata alamnya yang manakjubkan, situs wisata sejarah yang penuh makna dan kuliner-kuliner nusantara yang nikmat rasanya.
Avatar for Setapak Langkah
Setapak Langkah Portal setapak langkah lahir untuk mengajak semua orang menikmati keindahan bumi pertiwi. Mulai dari Wisata alamnya yang manakjubkan, situs wisata sejarah yang penuh makna dan kuliner-kuliner nusantara yang nikmat rasanya.
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments