Coban Talun Batu – Wisata Asyik Berbalut Rumah Camping Ciamik

Coban Talun Batu

Kota Batu tak henti-hentinya menciptakan wana wisata yang begitu unik dan memikat. Tak jarang pemerintah setempat mengintegrasikan kenampakan alam yang ada dengan wahana-wahana yang asyik dan ciamik.

Alamat : Jl. Coban Talun, Dusun Wonorejo, Desa Tulungrejo, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur, 65336.
Map : Klik disini.
Jam Buka : 08.00 – 17.00 WIB .
Harga Tiket : Rp 15.000,00

Ya, Coban Talun merupakan satu dari beberapa wana wisata air terjun yang cukup terkenal di Kota Wisata Batu seperti Coban Rais dan Coban Putri.

Nama wisata air terjun ini nampaknya terinspirasi dari nama jalan yang menaunginya, yakni Jalan Coban Talun yang berada di Desa Tulungrejo.

Lokasinya juga tidak terlalu jauh dari pusat kota. Kamu hanya memerlukan waktu kurang lebih 20 menit dari alun-alun untuk sampai ke area wisata tersebut.

Sedikit berbeda, air terjun Coban Talun memiliki bebatuan padas yang berukuran cukup besar. Ketinggiannya juga cukup fantastis yakni mencapai 75 meter.

Daya Tarik Wana Wisata Coban Talun

Setiap tempat wisata tentu memiliki daya tarik dan ciri khas tersendiri bagi pengunjungnya. Selain air terjun yang eksotis, beberapa wahana pendukung juga kerap menjadi magnet tersendiri bagi setiap pengunjung yang datang.

Jika Coban Rais terkenal dengan sejuta spot foto yang indah dan unik, sementara Coban Putri banyak digandrungi pengunjung karena wahana outbond yang menantang, maka di Coban Talun ini pengunjung akan dimanjakan dengan beberapa wahana unik berupa rumah-rumah camping yang ciamik.

Ketika memasuki wana wisata air terjun ini, kamu akan disambut dengan beraneka wahana yang akan siap memanjakan mata dan hati kamu.

Selain air terjun yang eksotis, kamu juga akan disuguhkan dengan beberapa wahana pendukung seperti Apache Camp dan juga Pagupon Camp yang menjadi salah satu spot favorit pengunjung di tempat wisata ini.

Ya, rumah-rumah camping dengan bentuk unik ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung. Tak jarang pula dimanfaatkan untuk berswafoto hingga menghasilkan gambar yang menarik.

Wahana di Taman Wisata Coban Talun Batu

Ketika memasuki kawasan wisata ini, kamu akan disuguhkan dengan berbagai wahana menarik. Apa saja wahana-wahana yang bisa kamu nikmati? Yuk, simak ulasannya berikut ini!

1. Air Terjun Coban Talun

cobantalun2 cobantalun
Panorama Air Terjun Coban Talun

Dari area parkir, kamu harus menempuh waktu perjalanan sekitar 40 sampai 60 menit untuk menuju wahana utama air terjun Coban Talun. Karena lokasinya yang memang berada di tengah perbukitan dan dikelilingi oleh pepohonan pinus.

Memang sedikit melelahkan, namun ketika kamu telah sampai di wahana air terjunnya, semua rasa lelah itu akan terbayar lunas oleh eksotisnya air terjun dan pemandangan memikat di sekitarnya.

Kamu akan disambut hangat oleh sebuah air terjun dengan ketinggian mencapai 75 meter, yang berada pada ketinggian 1000 meter di atas permukaan laut.

Dengan ciri khas bebatuan padas yang berukuran cukup besar, air terjun yang jatuh seakan memancarkan embun yang keluar berirama dari balik bebatuan besar itu.

Ditambah bendungan-bendungan yang terbentuk alami oleh bebatuan besar di sisi kanan dan kirinya yang mengalirkan perlahan air yang masih menjadi hulu dari sungai Brantas tersebut.

Dengan keindahaan yang dimiliki, kamu tetap harus berhati-hati karena genangan air yang terbentuk dari air terjun tersebut cukup dalam, yakni mencapai 4 meter.

Pesona air terjun yang memikat ini juga kerap dimanfaatkan oleh para pengunjung untuk berswafoto dari atas bebatuan padas yang berukuran cukup besar itu.

2. Pagupon Camp

omah segitiga foto dari @cobantalun
Uniknya Pagupon Camp Coban Talun

Seperti namanya, area ini layaknya sebuah kampung perkemahan dengan bangunan-bangunan unik di dalamnya.

Bangunan-bangunan unik itu merupakan kamar-kamar camping dengan bentuk menyerupai sangkar burung dara, dengan fasilitas cukup lengkap di dalamnya seperti penginapan pada umumnya.

Ada 5 kamar berbentuk sangkar burung dara dengan luas 4×3 meter. Setiap kamar sudah dilengkapi dengan fasilitas yang memadai serta berkapasitas untuk 4 orang .

Untuk memasuki kampung perkemahan ini, kamu hanya akan dikenakan tarif sebesar 10 rupiah saja lho! Dan mendapat gift voucher berupa segelas teh hangat yang bisa kamu tukarkan di kedai yang ada di area tersebut.

Selain 5 kamar unik berbentuk sangkar burung dara, kamu juga akan dimanjakan dengan beberapa spot foto yang keren seperti sepeda goes, meja-kursi berlatar belakang love dan view pegunungan, ruangan transparan, yang semua spot foto itu bernuansa serba putih.

Untuk menikmati keindahan Pagupon Camp, kamu tidak harus menginap ya! Kamu bisa memanfaatkan keindahan yang ada untuk berselfie ria, atau hanya sekedar berjalan-jalan sambil mencicipi jajanan yang disediakan di kedai Pagupon Camp itu sendiri.

Tapi jika kamu ingin menginap, kamu harus merogoh kocek cukup dalam, yakni 500 ribu rupiah per malam, sudah termasuk fasilitas breakfast dan makan malam di dalamnya.

Namun demikian, harga yang kamu bayarkan akan terasa sebanding dengan keindahan serta fasilitas yang akan kamu dapatkan di Pagupon Camp tersebut.

3. Apache Camp

19. booking
Nuansa Indian Apache Camp – Coban Talun Batu

Selain Pagupon Camp, kamu juga akan disuguhkan dengan kampung perkemahan dengan bangunan-bangunan khas suku Indian yang juga tak kalah unik, sebut saja Apache Camp.

Di area ini kamu akan disuguhkan dengan kurang lebih 20 kamar penginapan dengan bentuk segitiga yakni meruncing pada ujung atapnya.

Kamar dengan ukuran 4×4 meter itu sudah dilengkapi dengan fasilitas yang cukup lengkap, serta berkapasitas untuk 4 orang. Jadi, sangat cocok untuk dijadikan pilihan piknik yang unik bersama keluarga.

Selain kamar-kamar unik berbentuk segitiga, kamu juga akan disuguhkan dengan aneka pernak-pernik khas suku Indian mulai dari hiasan kepala, baju khas suku Indian, dan masih banyak lagi, yang bisa kamu sewa dengan biaya mulai dari 10 hingga 20 ribu saja.

Untuk memasuki kawasan unik ini kamu hanya perlu mengeluarkan biaya tak lebih dari 7.500 rupiah. Sangat terjangkau bukan?

Kamu bisa sekedar berjalan-jalan menikmati pemandangan sambil berselfie ria, atau mungkin memilih untuk menginap dengan tarif sama besar dengan tarif yang dipatok Pagupon Camp, yakni sebesar 500 ribu rupiah per malam.

Jangan khawatir, tarif itu sudah termasuk fasilitas makan pagi dan malam dengan menu-menu yang nikmat tentunya. Dengan fasilitas dan keindahaan yang ditawarkan, dijamin tidak akan membuat piknikmu menjadi mengecewakan.

Fasilitas di Taman Wisata Coban Talun

Seperti tempat wisata pada umumnya, taman wisata Coban Talun ini juga menyediakan berbagai fasilitas yang akan membuat kamu dan keluarga lebih nyaman untuk bersantai di sana.

Mulai dari toilet umum, mushola, gazebo-gazebo, kedai makanan, hingga tempat parkir yang luas akan turut mendukung aktivitas berliburmu di tempat wisata yang hits ini.

Jadi, tempat ini sangat cocok untuk kamu jadikan sebagai referensi untuk mengisi liburan bersama keluarga tercinta.

Tips dan Saran Berlibur di Taman Wisata Coban Talun Batu

Jika kamu ingin menikmati kesempurnaan panorama air terjun dan keindahaan di sekitarnya, alangkah lebih baik jika kamu berkunjung pada saat musim panas.

Karena pada saat musim hujan, jalan-jalan di kawasan wisata tersebut sering kali menjadi licin dan tentunya kamu tidak akan bisa maksimal dalam menikmati keindahannya.

Namun terlepas dari semua itu, Coban Talun tetaplah menjadi destinasi wisata yang menyimpan sejuta keindahan dan wahana unik yang sangat sayang jika kamu lewatkan.

Selain itu, jangan lupa untuk mengenakan baju hangat, mengingat suhu udara di kawasan tersebut cukup dingin. Terlebih jika kamu memutuskan untuk menginap di camp area yang telah disediakan.

Karena pada malam hari suhu udaranya akan meningkat lebih dingin dibandingkan pada siang hari.

Untuk menuju kawasan wisata ini juga tidaklah sulit. Kamu bisa mengikuti jalur yang mengarah pada Taman Wisata Selecta, yang berjarak hanya sekitar 3,5 meter dari wisata air terjun ini.

Bahkan kamu juga bisa menggunakan jasa angkutan umum, karena lokasi wisata yang cukup strategis yang memungkinkan para angkutan umum untuk berlalu-lalang di sekitarnya.

Avatar for Risqi Isrotul Maghfiroh
Risqi Isrotul Maghfiroh Hal paling disukai adalah mengungkapkan perasaan/aspirasi lewat tulisan. Lewat pena serta story yang baik, saya harap kamu menyukai tulisan ini.
Avatar for Risqi Isrotul Maghfiroh
Risqi Isrotul Maghfiroh Hal paling disukai adalah mengungkapkan perasaan/aspirasi lewat tulisan. Lewat pena serta story yang baik, saya harap kamu menyukai tulisan ini.
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments