Asyiknya Perjalanan Wisata Padang Rumput Savana Bromo

Padang Rumput Savana Bromo

Padang Rumput Savana Bromo memiliki nama asli Lembah Jemplang, sebutan yang berasal dari masyarakat suku Tengger.

Pilihan terbaik untuk mengisi acara liburan memanglah mengadakan kegiatan wisata alam salah satunya ke destinasi wisata Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

Bagi pelancong yang ingin berpetualang di Jawa Timur, terdapat suatu destinasi yang sangat direkomendasikan untuk dijelajahi yaitu Padang Rumput Savana yang terletak di kawasan Gunung Bromo.

1. Sekilas Tentang Padang Rumput Savana Bromo

Gunung Bromo merupakan obyek wisata alam yang namanya sudah tidak asing lagi di Indonesia. Terutama untuk mereka yang mempunyai hobi melakukan penjelajahan. Selain puncaknya yang terkenal begitu indah dan menarik, masih terdapat spot lain yang tak kalah menarik didatangi yaitu Padang Rumput Savana.

Destinasi ini berbentuk hamparan tanaman rumput yang sangat luas dan berada persis di sebelah selatan Gunung Bromo. Disekelilingnya terdapat semacam pagar alam berupa tebing dan perbukitan kawasan gunung Bromo, membuat panorama disekitar semakin memuaskan hati untuk dinikmati.

Keindahan Padang Rumput Savana Bromo
Foto : instagram.com/lani.kumala/

2. Lokasi Padang Rumput Savana Bromo

Rute menuju Padang Rumput Savana dapat diakses melalui pintu masuk pendakian kawah Gunung Bromo melalui Cemara Lawang dengan jarak tempuh kurang lebih 4 km.

Perjalanan ini bisa dilakukan dengan berjalan kaki saja. Meski jaraknya cukup jauh dan melelahkan, tidak perlu khawatir karena di sepanjang perjalanan mudah dijumpai warung makan dan kedai kopi.

Tetapi apabila ingin menciptakan sensasi yang lebih dramatis ketika berada di alam terbuka tersebut, pengunjung bisa memakai jasa sewa mobil jeep. Tarif sewanya cukup terjangkau, sekitar Rp. 500.000 untuk 6 penumpang sudah termasuk tiket masuk.

Alternatif lain yang dirasa tidak kalah menarik serta menyenangkan yaitu dengan mengendarai kuda. Tarif sewa kuda gunung Bromo berkisar Rp. 150.000 per ekor kuda untuk 1 pengendara. Jangan takut dan ragu memilih alternatif ini karena setiap kuda selalu diiringi dengan pemandu khusus.

3. Daya Tarik Padang Rumput Savana Bromo

Savana Bromo memanglah lokasi yang tepat untuk pengambilan gambar jika berkunjung ke Bromo. Waktu terbaik untuk berkunjung ke Padang Rumput Savana Bromo diantara bulan Januari sampai bulan April. Pemilihan waktu itu dikarenakan pada saat bulan-bulan tersebut di area Jawa Timur masihlah dalam kondisi penghujan.

Jika pengunjung datang pada musim penghujan, pemandangan alam yang bisa dinikmati keindahannya berupa hamparan rumput yang begitu hijau menyejukan dan menyegarkan pikiran.

Pesona Padang Rumput Savana Bromo
Foto : instagram.com/xstellasx/

Sejauh mata memandang, terlihat tanaman rumput ilalang yang tumbuh dengan subur. Bukit dan tebing yang ada disekilingnya juga mempunyai warna yang sama, karena penuh dengan aneka pepohonan berdaun rimbun. Tidak ada sejengkal tanahpun yang terlihat kosong sangat berbanding terbalik dengan objek wisata Pasir Berbisik yang juga merupakan destinasi wajib saat ke Bromo.

Kemudian untuk pelancong yang hanya bisa berlibur pada saat musim kemarau, tidak perlu berkecil hati.

Padang Rumput Savana Bromo tetap menghadirkan suasana yang menakjubkan dimana hamparan rumput di kawasan ini berubah warna jadi kecoklatan termasuk aneka pohon yang tumbuh di tebing dan perbukitan.

Suasana yang muncul terkesan sangat dramatis dan eksotis. Bahkan kesempurnaannya terlihat makin nyata saat datang pada pagi hari.

Keindahan sunrise atau terbitnya sang surya dari ufuk timur tidak hanya bisa dinikmati dari puncak Bromo saja, namun juga bisa dilihat secara jelas di tempat ini.

Eksotis Padang Rumput Savana Bromo
Foto : instagram.com/sulli_fant/

Tentu saja, pelancong tidak hanya bisa berpetualang sambil melihat segala jenis karya ciptaan Tuhan yang sangat dasyat saat berada di kawasan wisata alam ini. Masih ada aktivitas lain yang tidak kalah menarik dilakukan, apalagi kalau bukan selfie dan foto bersama teman seperjalanan.

Hampir semua titik di Padang Rumput Savana Bromo sangat cocok dijadikan spot dan tempat pengambilan foto. Bahkan jangan heran ada beberapa pasangan yang sedang melakukan sesi prewedding di area ini.

Suasana alam di sekitarnya memang mampu menghadirkan kesan romantis untuk berfoto berduaan bersama pasangan. Untuk itu jangan lupa bawa kamera atau ponsel yang dilengkapi dengan fitur kamera terbaik agar hasil pemotretannya juga memuaskan.

Satu hal lagi, jaket juga jadi suatu kebutuhan utama untuk melindungi tubuh dari terpaan hawa dingin pegunungan.

Avatar for Setapak Langkah
Setapak Langkah Portal setapak langkah lahir untuk mengajak semua orang menikmati keindahan bumi pertiwi. Mulai dari Wisata alamnya yang manakjubkan, situs wisata sejarah yang penuh makna dan kuliner-kuliner nusantara yang nikmat rasanya.
Avatar for Setapak Langkah
Setapak Langkah Portal setapak langkah lahir untuk mengajak semua orang menikmati keindahan bumi pertiwi. Mulai dari Wisata alamnya yang manakjubkan, situs wisata sejarah yang penuh makna dan kuliner-kuliner nusantara yang nikmat rasanya.
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments