Berwisata ke Taman Meksiko, Kebun Raya Bogor Yuk!

Taman Meksiko Bogor

Apakah kalian sedang mencari tempat wisata alam di daerah Bogor ? Jika iya artikel ini akan sangat cocok karena di dalamnya akan dijelaskan mengenai salah satu destinasi unggulan kota Bogor.

Untuk mengetahuinya lebih lanjut simaklah Berwisata ke Taman Meksiko, Kebun Raya Bogor di bawah ini ya!

Sejarah Taman Meksiko Bogor

Taman Meksiko merupakan tempat wisata yang masih dalam satu kawasan dengan Kebun Raya Bogor. Tempat wisata ini sangatlah ramai apalagi jika waktu liburan. Tempatnya sangatlah indah sehingga akan memberikan sensasi yang nyaman untuk kalian.

Alasan mengapa dinamakan dengan sebutan taman Meksiko adalah karena geografis Indonesia hampir sama dengan negara Meksiko. Mulai dari adanya gunung – gunung yang aktif hingga adanya 2 musim yang sama yaitu musim kemarau dan musim hujan.

Inilah alasan mengapa pihak LIPI bersemangat bersama – sama dengan pihak pengelola membuat dan mengelola taman ini. Dengan cara mengumpulkan berbagai koleksi alam yang berasal dari Meksiko seperti yucca, agave, sekulen, dan pastinya kaktus.

Jadi, tempat ini dibuat sedemikian benar – benar seperti kawasan negara Meksiko.

Apa Sih yang Spesial dari Tempat Wisata Ini?

Refresing di Taman Meksiko Bogor
Refresing di Taman Meksiko Bogor

Tempat wisata ini memiliki pesona keindahan yang sangat luar biasa. Penduduk yang ada di kawasan ini juga sangat ramah dengan wisatawan.  Di sini banyak sekali jenis tanaman yang hanya ada di padang pasir seperti yucca, agave, sekulen, dan pastinya kaktus.

Tidak hanya tumbuhan padang pasir saja, akan tetapi juga ada patung yang berbentuk pada musisi Meksiko yang mana dengan ciri khasnya yaitu menggunakan sombrero. Bagi kalian yang memiliki hobi berfoto – foto, maka tempat ini akan sangat cocok bagi kalian.

Spot foto yang menjadi spot favorit adalah 3 patung musisi Meksiko yang menggunakan topi sombrero dan di tengahnya ada patung penari tap yang sedang meliuk. Patung itu juga dilengkapi dengan alat musik khas Meksiko yaitu banjo, gendang, dan biola. Patung itu juga memakai pakaian khas orang Meksiko.

Adanya patung ini tentunya menambah suasana Meksiko menjadi terlihat lebih khas dan apik. Inilah alasan mengapa taman satu ini bisa dibilang unik dan spesial jika dibandingkan dengan taman – taman yang lain.

Fasilitas yang Disajikan

Ada pun beberapa fasilitas yang disajikan di tempat wisata ini. Bisa dikatakan bahwa tempat wisata ini memiliki fasilitas yang lengkap. Fasilitas tersebut sebagai berikut:

  • Kamar mandi
  • Mushola
  • Penginapan
  • Area parkir

Bagi kalian yang membawa kendaraan pribadi, kalian bisa dengan mudah menemukan tempat wisata ini hanya dengan menggunakan google maps. Menggunakan kendaraan pribadi bisa dibilang lebih menyenangkan dan mengasyikkan apalagi jika bersama dengan keluarga atau teman. Bagi kalian yang membawa mobil atau motor bisa langsung ke taman.

Demikian artikel ini dapat disajikan, jangan lupa untuk mematuhi segala tata tertib dan aturan yang berlaku di tempat wisata ini ya! Jangan lupa buang sampah pada tempatnya dan jangan merusak fasilitas yang ada di tempat ini.

Taman Meksiko Bogor, Kebun Raya Bogormerupakan tempat yang wajib kalian kunjungi karena tempat ini sangatlah indah. Semoga artikel ini dapat menjadi sumber yang bermanfaat untuk kalian semua. Selamat membaca ya!

Avatar for Setapak Langkah
Setapak Langkah Portal setapak langkah lahir untuk mengajak semua orang menikmati keindahan bumi pertiwi. Mulai dari Wisata alamnya yang manakjubkan, situs wisata sejarah yang penuh makna dan kuliner-kuliner nusantara yang nikmat rasanya.
Avatar for Setapak Langkah
Setapak Langkah Portal setapak langkah lahir untuk mengajak semua orang menikmati keindahan bumi pertiwi. Mulai dari Wisata alamnya yang manakjubkan, situs wisata sejarah yang penuh makna dan kuliner-kuliner nusantara yang nikmat rasanya.
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments