Wisata Hits Jogja, Taman Gardu Pandang Kaliurang

Gardu Pandang Kaliurang

Berwisata ke lereng Gunung Merapi akan jauh lebih menarik jika mengunjungi kawasan wisata Kaliurang Sleman. Walaupun dahulu desa ini pernah terdampak Merapi, namun kini telah berkembang menjadi desa wisata yang memikat wisatawan.

Taman Gardu Pandang Kaliurang salah satunya. Wisata yang menawarkan panorama alam sekitar Merapi sangat populer di kalangan pelancong. Udaranya yang sejuk dengan nuansa pegunungan sangat terasa. Aneka spot foto hits, menambah daya tarik wisata ini.

Pengelola terus mengembangkan Gardu Pandang Kaliurang, agar wisatawan tidak merasa bosan dengan wisata yang itu – itu saja. Dan pada tahun 2014, jumlah pengunjung yang datang makin melonjak, karena diselenggarakannya ‘Festival of Light‘.

Gardu Pandang Kaliurang
foto : instagram.com/ulfarilek/

Pada festival tersebut, Taman Gardu Pandang semakin meriah dengan adanya lampion dan lampu – lampu di malam hari yang disusun dengan apik. Sejak saat itulah, kawasan gardu pandang ini juga dikenal sebagai taman lampion.

Ada satu hal lagi yang unik di sini, pada saat event Festival of Light, penyelenggara akan menampilkan dance fame fountain show atau pertunjukan air mancur menari. Untuk event ini hanya diadakan setiap tahun baru dan libur lebaran

1. Lokasi dan Rute Menuju Taman Gardu Pandang Kaliurang

Sesuai dengan namanya, tempat rekreasi ini berada di dusun Kaliurang, desan Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Dari pusat kota menuju Kaliurang, berjarak sekitar 26,5 kilometer dengan waktu tempuh 45 menit hingga 1 jam.

Perjalanan menuju lokasi dimulai dengan mengikuti jalur utama Kaliurang, yang ada di barat kompleks Universitas Gajah Mada. Terus lurus mengikuti jalan, hingga menemukan patung udang, dan lurus lagi sampai bertemu Taman Kaliurang.

Dari taman inilah, ambil jalur yang berbelok ke kanan dan ikuti jalan tersebut sampai tiba di pertigaan dan lurus saja hingga menjumpai perempatan. Belok ke kanan dan tak lama kemudian Taman Gardu Pandang Kaliurang sudah terlihat.

Menara Pandang Kaliurang
foto : instagram.com/madaciptadewi/

Di sepanjang jalan menuju Kaliurang juga tersedia papan petunjuk arah menuju gardu pandang. Kamu juga bisa memanfaatkan layanan Maps untuk menemukan lokasi wisata.

2. Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional

Jika ingin berkunjung ke Gardu Pandang Kaliurang, kamu cukup mengeluarkan uang sebesar Rp 5.000 untuk hari – hari biasa.

Sementara ketika mengunjungi saat ada event Festival of Light, harga tiket masuknya berbeda. Rp 25.000 untuk weekday yang dibuka mulai jam 5 sore sampai 10 malam, dan Rp 30.000 untuk weekend dengan jam buka yang sama, namun tutup lebih lama yaitu jam 11 malam.

Untuk pengunjung yang akan memarkirkan kendaraannya Rp 2.000 untuk sepeda motor dan Rp 5.000 untuk mobil.

3. Fasilitas Wisata di Taman Gardu Pandang Kaliurang

Spot Foto di Gardu Pandang Kaliurang
foto : instagram.com/kadilla_ayu/

Dengan harga tiket masuk yang bisa dibilang standar, pengunjung akan merasakan fasilitas wisata yang cukup lengkap dan membuat pengunjung merasa nyaman saat berwisata.

Tersedia area parkir yang luas dan dijaga oleh petugas parkir yang menjaga kendaraan pengunjung. Di beberapa titik juga tersedia tempat sampah, diharapkan wisatawan dapat menjaga kebersihan Gardu Pandang Kaliurang dengan membuang sampah pada tempatnya.

Terdapat sebuah mushola bagi wisatawan yang ingin menunaikan ibadah. Selain itu, ada juga toilet umum dan gazebo di area tertentu. Ada pula taman bermain anak yang menyenangkan.

Dilengkapi juga dengan warung makan yang menyajikan aneka makanan lokal dengan harga yang ramah di kantong. Tak sedikit pula pedagang menjual jajanan tradisional seperti belalang goreng, gatot, peyek, tiwul, cenil, yangko, geblek dan masih banyak jajanan lainnya.

4. Pesona Gunung Merapi dari Gardu Pandang Kaliurang

Melihat keindahan alam sekitar Gunung Merapi dari gardu pandang adalah wisata utama yang ditawarkan disini. Gagahnya Merapi dapat dinikmati tanpa harus melakukan pendakian menuju puncak.

View di Gardu Pandang Kaliurang
foto : instagram.com/arfika_rachma/

Panorama yang memukau di sini dapat diabadikan melalui jepretan foto. Apalagi terdapat beberapa spot foto yang keren untuk kamu yang suka berselfie ria.

Eloknya pemandangan dan sejuknya udara di sini bisa menjadi sarana relaksasi dari sibuknya rutinas sehari – hari. Selain itu, lokasi ini sangat cocok untuk menikmati sunrise dan sunset. Kamu juga bisa loh, camping di area gardu pandang.

5. Taman Lampion Gardu Pandang Kaliurang

Taman Lampion Gardu Pandang Kaliurang
foto : instagram.com/dea.transetter/

Di malam hari kamu akan menemukan warna – warni lampion dan lampu LED yang ditata secara artistik di gardu pandang. Taman lampion ini sangat disukai oleh pengunjung, seringkali digunakan untuk berfoto karena tempatnya yang cantik.

Beberapa ornamen dari lampu LED memiliki bentuk yang beragam, seperti bentuk binatang, bunga, dinosaurus, bahkan beberapa tokoh super hero.

Sementara itu, Festival of Light yang menampilkan pertunjukan air mancur menari menjadi sasaran wisatawan untuk berkunjung. Pasalnya atraksi ini hanya diadakan dua kali dalam satu tahun, yaitu ketika libur tahun abaru dan libur lebaran.

Air Mancur Menari
foto : instagram.com/rainazrn10/

Karena hanya diadakan dua kali dalam setahun, pengelola wisata sangat memaksimalkan event ini. Persiapan dilakukan mulai dari lampion dan lampu yang lebih megah dan mewah, supaya menarik minat pengunjung untuk datang.

Itu dia informasi wisata Taman Gardu Pandang Kaliurang. Dan masih ada banyak lagi wisata Jogja yang dapat ditemukan di Kaliurang ini. Jadi, kapan nih kamu liburan ke Kaliurang ?

Avatar for Putri Aprilia
Putri Aprilia Seorang yang suka berimajinasi yang luas serta menyenangkan. Dengan tulisan, harapan serta imajinasi dapat tersalurkan dengan baik.
Avatar for Putri Aprilia
Putri Aprilia Seorang yang suka berimajinasi yang luas serta menyenangkan. Dengan tulisan, harapan serta imajinasi dapat tersalurkan dengan baik.
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments