Melihat Patung Buddha Raksasa di Vihara Buddha Dharma & Pho Sat, Tanpa Harus ke Thailand

Vihara Buddha Dharma & Pho Sat

Alamat: Jalan Raya Parung RT. 02 / RW. 06, Desa Tonjong, Tajur Halang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Rute ke Vihara Buddha Dharma & 8 Pho Sat.
Harga tiket: Gratis.
Jam buka: jam 8.00 WIB hingga 22.00 WIB

Salah satu ikon wisata terkenal Thailand ternyata juga bisa ditemukan di Vihara Buddha Dharma & Pho Sat. Di tempat wisata Bogor bertema religi ini terdapat sebuah patung Buddha besar persis dengan patung Buddha yang ada di Thailand.

Selain patung Buddha raksasa tersebut, tempat ini memiliki suasana agama Buddha yang sangat kental. Anda dapat memperoleh pengetahuan mengenai agama Buddha jika mengunjungi tempat wisata ini. Oleh karena itu, tempat wisata ini sangat cocok bila dikunjungi bersama anak-anak.

Daya Tarik Berwisata di Vihara Buddha Dharma & Pho Sat

Walaupun merupakan bangunan keagamaan untuk umat Buddha, tetapi vihara ini terbuka untuk umum. Oleh karena itu, semua kalangan bisa mengunjungi tempat ini. Ada banyak sekali daya tarik yang membuat pengunjung tempat ini selalu ramai.

Beberapa daya tarik dari vihara terkenal ini adalah:

1. Patung Buddha Tidur Raksasa

Alasan utama banyak orang mengunjungi tempat ini adalah untuk melihat patung Buddha raksasa ini. Patung dengan tinggi 5 meter dan panjang 18 meter ini merupakan dari vihara ini. Banyak orang yang datang untuk berfoto bersama patung raksasa tersebut ataupun hanya sekedar melihatnya saja.

Dibalik megahnya patung tersebut terdapat banyak filosofi di dalamnya. Konon patung Buddha ini tidaklah tidur. Patung tersebut hanya bermeditasi dengan posisi berbaring dengan tangan kanan bertumpu pada bagian kepala patung.

Ketika berkunjung ke vihara ini jangan lupa untuk menanyakan filosofi dari posisi patung tersebut. Dengan demikian, Anda akan mendapatkan ilmu baru dari mengunjungi vihara ini.

2. Patung Kecil dan 8 Pho Sat

Patung Kecil Vihara Buddha Dharma
Patung Kecil Vihara Buddha Dharma

Selain patung Buddha raksasa, di tempat ini juga terdapat beberapa patung-patung kecil yang tak kalah unik yaitu 8 Pho Sat. Patung-patung tersebut diletakkan di sekitar patung Buddha raksasa ataupun di sekitar area vihara.

Sebagian besar patung-patung tersebut merupakan sumbangan ataupun kenang-kenangan dari pengunjung vihara. Adanya patung-patung tersebut membuat vihara ini menjadi lebih hidup dan menarik.

Setiap patung yang ada di Vihara Buddha Dharma ini juga memiliki filosofinya masing-masing. Oleh karena itu, jangan lupa untuk menanyakan filosofi dari setiap patung yang ditemui. Jika membawa anak-anak, ajarkan juga anak tersebut mengenai filosofi tiap-tiap elemen yang ada di tempat ini sehingga pengetahuan anak menjadi semakin bertambah.

3. Bangunan Vihara yang Megah

Vihara Buddha Dharma ini juga dikenal memiliki bangunan yang megah. Didominasi dengan ornamen berwarna merah membuat suasana di dalam vihara ini terasa hidup. Ketika masuk ke lingkungan vihara, Anda akan langsung disuguhkan dengan penampakan pintu utama vihara yang terlihat kokoh.

Anda bisa mengambil beberapa gambar di depan pintu utama tersebut. Selain itu, Anda juga dapat mengambil foto di lokasi lainnya karena vihara ini memiliki banyak sekali lokasi yang unik dan menarik yang sayang sekali apabila tidak diabadikan.

Oleh karena itu, jika berkunjung ke vihara ini jangan lupa untuk membawa kamera ataupun smartphone Anda. Gedung vihara yang kokoh semakin terlihat indah karena di belakang vihara terdapat pemandangan pegunungan yang hijau yang dapat langsung dilihat. Hal inilah yang membuat vihara ini juga terkenal dengan keindahannya.

Jika ingin berwisata ke tempat murah dan dapat menambah wawasan, maka Anda dapat mengunjungi Vihara Buddha Dharma & Pho Sat. Selain patung Buddha raksasa yang terkenal, Anda juga dapat menikmati pemandangan lainnya di tempat ini.

Avatar for Setapak Langkah
Setapak Langkah Portal setapak langkah lahir untuk mengajak semua orang menikmati keindahan bumi pertiwi. Mulai dari Wisata alamnya yang manakjubkan, situs wisata sejarah yang penuh makna dan kuliner-kuliner nusantara yang nikmat rasanya.
Avatar for Setapak Langkah
Setapak Langkah Portal setapak langkah lahir untuk mengajak semua orang menikmati keindahan bumi pertiwi. Mulai dari Wisata alamnya yang manakjubkan, situs wisata sejarah yang penuh makna dan kuliner-kuliner nusantara yang nikmat rasanya.
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments