5 Kuliner Legendaris Tasikmalaya Selalu Jadi Idaman 2024

Kuliner Legendaris Tasikmalaya

Tasikmalaya dikenal sebagai Kota Santri lantaran memiliki banyak pondok pesantren. Selain dijuluki Kota Santri, Tasikmalaya juga mendapat julukan Sang Mutiara dari Priangan Timur. Kebanyakan wisatawan mungkin mampir ke Tasikmalaya ini lantaran pesona alamnya yang cantik.

Terlepas dari wisata Tasikmalaya yang indah, kuliner legendaris Tasikmalaya yang nikmat tentu dapat memberikan kesan tersendiri untuk pelncong. Wisatawan tidak boleh melewatkan aneka kuliner yang ada di Tasikmalaya saat mampir lo..

Rekomendasi Kuliner Legendaris Tasikmalaya

Berikut ini ada beberapa rekomendasi restoran legendaris dengan aneka hidangannya yang lezat. Restoran ini menawarkan kuliner legendaris Tasikmalaya yang sudah memiliki banyak pelanggan setia hingga sekarang.

1. Soto Ayam Pataruman

2022 12 26 3
Foto via Googlemaps/Efendi L

Rekomendasi kuliner legendaris Tasikmalaya pertama bisa wisatawan kunjungi yaitu Soto Ayam Pataruman. Digadang-gadang sebagai kuliner legendaris karena soto ini sudah ada sejak tahun 1960-an.

Saat ini, pedagang Soto Ayam Pataruman merupakan generasi ketiga yang mana resepnya telah menjadi turun temurun.

Tidak hanya rasanya yang berhasil membuat orang-orang terpikat, akan tetapi karena porsinya juga cukup melimpah. Soto Ayam Pataruman ini disajikan dalam satu mangkuk penuh. Mulai dari kacang, daun bawang, goreng bawang, hingga dagingnya yang melimpah tentu saja membuat siapa pun tergiur untuk mencicipinya.

Untuk dagingnya sendiri, Soto Ayam Pataruman ini memanfaatkan ayam kampung sehingga rasanya begitu gurih serta memiliki tekstur yang legit. Di sajikan dalam keadaan panas bersama nasi pulen hangat tentunya akan semakin lezat.

Soto Ayam Pataruman ini tidak hanya menyuguhkan hidangan soto ayam saja, di sana juga kita bisa mencicipi soto kulit, soto ati, soto ceker, soto sayap, soto kepala ayam, soto babat, soto iga, soto kaki, dan masih banyak lagi.

Harga Soto Ayam Pataruman ini dibanderol sebesar Rp33.000 yakni dengan satu porsi soto dan satu gelas teh manis hangat atau dingin.

Wisatawan bisa menemukan Soto Ayam Pataruman ini di Jalan Pataruman, Yudanagara, Kecamatan Cihideung, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat 46115. Jam bukanya mulai dari pukul 06:00 WIB hingga pukul 20:00 WIB. Soto Ayam Pataruman juga menerima pesanan dengan cara menghubungi nomor 081323177720. Google Maps

2. Bubur Ayam Zaenal

2023 02 08
Foto via Googlemaps/Ishak AM

Meskipun bubur dikenal sebagai makanan khas Cianjur, di Tasikmalaya ini wisatawan akan menemukan kedai bubur legendaris bernama Bubur Ayam Zaenal. Bubur Ayam Zaenal ini sudah ada sejak tahun 1969 dan melengkapi deretan kuliner legendaris Tasikmalaya dari kami. Karena telah beroperasi cukup lama, Bubur Ayam Zaenal ini memiliki banyak pelanggan setia.

Bubur Ayam Zaenal berbeda dengan bubur ayam lainnya yang bisa kita temukan di Tasikmalaya. Salah satu yang membedakan bubur yang satu ini yaitu teksturnya yang tidak terlalu kental. Untuk rasanya, Bubur Ayam Zaenal ini memiliki cita rasa yang gurih, lembut, dan tentunya nikmat.

Tidak hanya lezat karena buburnya saja, kita juga akan dibuat ketagihan karena topingnya yang melimpah. Beberapa toping tersebut seperti suwir daging ayam, ati ampela, cakwe, irisan daun bawang, dan bawang goreng.

Untuk mendapatkan satu mangkuk Bubur Ayan Zaenal, wisatawan diharuskan mengantri lebih dulu lantaran banyaknya peminat. Harga satu mangkuk Bubur Ayam Zaenal ini ditaksir dengan harga Rp35.000.

Wisatawan bisa menemukannya di Jalan R. Ikik Wiradikarta No.33, Tawangsari, Kecamatan Tawang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat 46112. Bubur Ayam Zaenal ini buka dari pukul 06:00 WIB hingga pukul 13:00 WIB dan buka kembali pukul 16:00 WIB hingga pukul 21:00 WIB. Dengan durasinya yang panjang ini wisatawan bisa mampir ke sana secara leluasa. Google Maps

3. Sate H. Ewo Putra

2023 03 08
Foto via Googlemaps/Arthur salaman

Bagi para pecinta sate khususnya masyarakat Tasikmalaya, sudah tentu tidak asing lagi dengan salah satu kuliner legendaris Tasikmalaya kedai sate bernama Sate H. Ewo atau dikenal juga dengan nama Sate Ewo Putra. Sate yang satu ini cukup populer di Tasikmalaya bahkan menjadi salah satu tempat kulineran favorit para wisatawan.

Sate H. Ewo ini sudah ada sejak tahun 1960-an dan saat ini telah dijalankan oleh generasi ketiganya. Meskipun berdiri di atas sebuah bangunan sederhana, Sate H. Ewo ini selalu saja dipadati oleh para wisatawan setiap harinya. Hal tersebut karena rasanya yang lezat dan menagihkan.

Ada beberapa menu sate yang bisa kita cicipi di Sate H. Ewo mulai dari sate ayam, sate kambing, hingga sate daging sapi. Tidak hanya memiliki teksur yang lembut, Sate H. Ewo juga dilengkapi dengan bumbu kacang melimpah. Cita rasa bumbu kacang ini sangat pas. Wisatawan juga bisa menambahnya dengan lontong agar lebih nikmat.

Satu tusuk sate tersebut dibanderol dengan harga Rp2.000. Wisatawan bisa mencicipi Sate H. Ewo yang ada di Blok A.4 No.684,685,686, Jalan Ps. Cikurubuk, Linggajaya, Kecamatan Mangkubumi, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat 46181. Sate H. Ewo ini memiliki durasi waktu operasional mulai dari pukul 07:00 WIB hingga pukul 15:00 WIB. Google Maps

4. Rujak Ulek Bi Icar

2022 11 05 1
Foto via Googlemaps/E A Firdaus

Rujak Honje Bu Icar Asli Kalektoran atau lebih sering disebut Rujak Bi Icar juga menjadi salah satu kuliner legendaris Tasikmalaya. Rujak Bi Icar ini sudah ada sejak tahun 1967 dan sampai saat ini masih tetap eksis di kalangan para wisatawan.

Salah satu keunikan dari Rujak Bi Icar ini yaitu bumbu rujaknya dicampur dengan buah honje di mana buah honje sendiri termasuk buah yang cukup langka. Honje memiliki cita rasa asam yang membuat rujaknya begitu segar.

Rujak Honje ini dilengkapi dengan berbagai macam buah yang mana cara pembuatannya masih secara tradisional yakni diulek. Selain Rujak Honje, wisatawan juga bisa menemukan rujak tumbuk, rujak cowel, rujak ulek, rujak serut, pecel matang, karedok, kupat tahu hingga kolak manis.

Untuk harga Rujak Bi Icar sendiri ditaksir mulai dari Rp10.000 hingga Rp20.000 per porsi. Wisatawan bisa menemukannya di Tawangsari, Tawang, Tasikmalaya, Jawa Barat 46112. Bukanya mulai dari pukul 08:00 WIB hingga pukul 17:00 WIB. Google Maps

5. Kupat Tahu H. Esah

2022 03 22
Foto via Googlemaps/yulvina kusuma

Rekomendasi kuliner legendaris Tasikmalaya terakhir yang bisa kita cicipi di Tasikmalaya yaitu Kupat Tahu H. Esah. Kupat Tahu H. Esah ini telah berdiri sejak tahun 1958. Kupat Tahu H. Esah ini menjadi kuliner favorit wisatawan.

Yang membedakan Kupat Tahu H. Esah dengan kupat tahu lainnya yaitu pada cara penyajiannya yakni tahu bisa digoreng secara matang atau setengah matang. Lalu bumbu kacangnya pun sangat gurih dan tentunya membuat wisatawan mencicipinya lagi dan lagi.

Satu porsi Kupat Tahu H. Esah ini ditaksir dengan harga Rp15.000. Wisatawan bisa menemukannya di Jalan Empang, Empangsari, Tawang, Yudanagara, Cihideung, Yudanagara, Kecamatan Cihideung, Tasikmalaya, Jawa Barat 46133. Jam bukanya mulai dari pukul 08:00 WIB hingga pukul 17:00 WIB. Google Maps

Itulah rekomendasi kuliner legendaris Tasikmalaua yang bisa kita temukan. Wisatawan yang sedang berencana melakukan liburan di sana wajib banget mampir ke beberapa tempat makan populer tersebut.

Avatar for Erisa Vindia
Erisa Vindia Suka dengan menulis terutama seputar travel dan kuliner. Dengan pengalaman serta hobi, saya berusaha menciptakan karya tulis terbaik untuk kamu baca.
Avatar for Erisa Vindia
Erisa Vindia Suka dengan menulis terutama seputar travel dan kuliner. Dengan pengalaman serta hobi, saya berusaha menciptakan karya tulis terbaik untuk kamu baca.
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments